Cara Tepat Memilih Mobil Bekas
Kendaraan yang baik untuk keluarga merupakan impian yang banyak diidamkan untuk keperluan mobilitas sehari-hari. Tak hanya untuk urusan pekerjaan, akan tetapi kendaraan juga memiliki fungsi sebagai sarana penunjang hiburan untuk keluarga seperti staycation, traveling, jalan-jalan dan lain sebagainya. Memiliki mobil adalah salah satu contoh yang bisa mewujudkan impian itu semua.
Kendaraan roda empat sangat diperlukan ketika kita akan bepergoian lebih dari 2 orang. Apalagi jika mmeiliki anggota keluarga yang banyak. Oleh karena itu tidak ada salahnya jika mobil bisa dikatakan sebagai prioritas utama untuk menunjang aktivitas sehari-hari bersama keluarga.
Jika anggaran keluarga hanya cukup untuk membeli mobil bekas pun tidak masalah. Karena banyak forum jual beli dan marketplace omline yang menyediakan listing mobil bekas yang bisa Anda pilih untuk dipinang dan dijadikan mobil untuk keluarga. Tentunya banyak pertimbangan yang harus dillaui ketika membeli mobil bekas. Nah, kita akan membahas tentang bagaimana tips memilih mobil bekas yang masih layak untuk dipakai.
Tips memilih mobil bekas |
Tips Memilih Mobil Bekas
Mobil bekas memiliki berbagai macam kondisi, ada yang masih memiliki kondisi bagus, ada pula yang sudah butuh perawatan tingkat lanjut agar bisa dipakai secara nyaman dan aman untuk keluarga. Agar Anda tidak salah pilih dalam transaksi mobil bekas, berikut ini ada beberapa tips memilih mobil bekas yang bisa Anda lakukan.
Pilih yang Memiliki Body yang Masih Bagus
Body mobil adalah salah satu faktor utama estetika sebuah kendaraan. Jika Anda sedang mencari mobil bekas, sebaiknya memilih yang memiliki cat mobil dan body masih bagus. Body mobil yang utuh tanpa adanya bekas kecelakaan maupun cat body mobil yang mash mengkilap bisa Anda pertimbangkan lagi.
Mesin yang Bagus
Mesin juga merupakan faktor penting dalam sebuah mobil. Kebanyakan mobil bekas memang memiliki mesin yang tidak semaksimal mobil baru. Akan tetapi jika Anda sering melakukan service rutin, maka bukan tidak mungkin mobil bekas juga masih memiliki kondisi yang masih prima.
Interior Lengkap dan Berfungsi Normal
Interior mobil merupakan penentu kenyamanan Anda ketika menggunakan mobil. Mobil bekas biasanya banyak yang sudah diganti dengan interior yang baru. Karena bisa saja interior lama sudah begitu kusam dan kotor sehingga penggunanya mengganti dengan yang baru. Jika Anda memilih mobil bekas, pilihlah mobil yang masih memiliki interior lengkap dan berfungsi normal. Hal ini akan memperkuat kenyamanan ketika berkendara.
Memiliki Surat yang Lengkap
Harja jual yang tinggi mobil yang bekas adalah yang memiliki surat tanda nomor kendaraan dan buku pemilik kendaraan bermotor yang lengkap. Oleh karena itu sebaiknya Anda memilih mobil bekas yang masih memiliki surat-surat yang sangat lengkap.
astra makin banyak aja websitenya
ReplyDelete